Monday, July 22
Shadow

Membandingkan Resep Marmer Cake mana yang Lebih Enak dan Lembut

Buat yang suka mencoba bermacam resep khususnya Marmer cake, mana yang lebih enak ? Membandingkan Resep Marmer Cake mana yang Lebih Enak dan Lembut.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Saya suka dengan kue bolu atau cake. Jika sudah berhasil membuatnya pasti keluarga akan sangat senang sekali. Marmer cake atau bolu marmer itu adalah salah satu kue lama yang terkenal. Membuatnya tidak rumit. Asal mau mencoba, resep kue ini sudah banyak di buku-buku resep maupun di internet.

Yang saya sudah coba untuk bolu marmer atau marmer cake ini adalah tekhnik All in One dan Tekhnik dengan dengan mengocok putih telur terpisah dengan adonan.

Membandingkan Resep Marmer Cake

Bagaimana resep Tekhnik All in One ?

Semua bahan kering di kocok dengan telur sekaligus dan terakhir masukan margarin cair

Sedangkan untuk resep yang mengocok putih telur terpisah dengan kuning telur, tekhniknya hampir sama dengan membuat chiffon cake hanya komposisi banyaknya putih telur dan kuning telur yang digunakan. Kalau dengan resep ini, ini adalah resep butter cake dimana gula dan mentega di kocok terlebih dahulu dan kemudian dimasukan kuning telur satu per satu. Langkah selanjutnya baru dimasukan tepung terigu dan baking powder. Sedangkan di wadah lain kocok putih telur hingga kaku yang jumlahnya hampir sama dengan kuning telur.

Baca juga : Kulineran Cakwe Ko Atek yang Legendaris di Pasar Baru saat PPKM

 

Membandingkan Resep Marmer Cake mana yang Lebih Enak dan Lembut Membandingkan Resep Marmer Cake mana yang Lebih Enak dan Lembut

Dari dua cara diatas, saya seimbang mencoba resep tersebut tapi sekarang saya lagi suka resep dengan putih telur yang di pisah. Menurut saya lebih mengembang, padat namun empuk. Banyak sekali resep yang bisa kalian coba.

Resep

Marmer Cake by Law Thomas

6 butir kuning telur
5 butir putih telur
150 gr tepung kunci biru
20 gr susu bubuk
200 gr gula pasir
250 gr butter+margarin ( saya menggunakan Palmia royal )
2 sdm Cokelat bubuk + 1 sdt pasta coklat

Cara membuat :

Kocok butter+margarin dengan high speed selama kurang lebih  8 – 10 menit
Setelah itu masukan kuning telur satu persatu terlebih dahulu. Setiap masukan satu kuning telur, kocok dahulu hingga rata tercampur baru masukan kuning telur berikutnya hingga habis.

Setelah semua tercampur rata masukan terigu dan susu bubuk secara bertahap jangan langsung semuanya, mixer dengan kec. Rendah smpe semua tercampur rata (sisihkan adonan)

Pada wadah lain Mixer putih telur sampai mengembang berbusa lalu masukan gula pasir sedikit demi sedikit sampai gula habis mixer kurang lebih 5 menit.
Setelah itu masukan adonan putih telur dalam adonan kuning telur secara bertahap smpe adonan putih telur tercampur semua dengan rata aduk dengan spatula secara perlahan jangan over.

Kemudian ambil 1/4 adonan putih dan pisahkan. Masukan cokelat bubuk dan pasta cokelat secukupnya. Tuang ke dalam loyang tulban ukuran 22 cm.

Masukan ke dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 45 -50 menit.

 

Translate »
error: Content is protected !!